Cara membuat:
- Buat topping Salmon: tumis salmon dengan garam, merica dan minyak zaitun, setelah matang cabik2 besar. Siapkan keju cream filing dalm wadah terpisah. Sisihkan.
- Utk membuat Roti: campur air hangat dalam wadah gelas dan ditutup, biarkan ragi berbuih tanda ragi hidup dengan baik kurang lebih 10 menit.
- Masukan tepung, susu dan gula dalam mixer roti, lalu tambahkan ragi dan air hangat tadi, telur dan susu dingin. Aduk rata hingga setengah kalis.
- Lalu tambahkan mentega tawar dan garam, aduk kembali hingga kalis elastis.
- Dalam wadah bowl bersih, masukan adonan dan tutup, biar berkembang 2 kali lipat. Wakti bervariasi antara 45 menit- 1 jam.
- Setelah mengembang, keluarkan dr wadah, bulat2kan dengan ukuran 60g. Dan diamkan selama 15 menit dgn ditutup kain atau plastik.
- Lalu pipihkan dgn bawah botol adonan roti bagian tengahnya saja agar membentuk kolam, beri olesan susu pd seluruh permukaannya. Beri taburan merica hitam, daun basil kering dan keju permesan disisi sampingnya.
Bahan:
Roti:
130 air hangat
8g ragi instant
500g tepung protein tinggi
100g protein sedang
30g susu bubuk
60g gula
2 butir telur
130ml susu dingin
60g mentega tawar
6g garam
Topping Salmon:
200g Alaska Salmon Coho
1 sdt garam
1 sdt merica putih
1 sdm minyak zaitun
100g keju cream filing
50ml susu UHT
Crust:
10g merica hitam
10g daun basil bubuk
30g keju permesan, parut
100g mayonaise, tahan panggang
Olesan:
3 siung bawang putih
100g margarin
2 sdm peterseli, cincang